Study Banding & Tour ke Medan

Jumat, Januari 01, 2010


Salah satu program rutin dan program unggulan dari SMP Kartini 2 Batam adalah Studi Banding dan Tour. Program ini telah dilaksanakan rutin setiap tahunnya dan selalu mendapat  antusiasme yang baik dari seluruh civitas academica di SMP Kartini 2 Batam.

Antusiasme siswa dan orang tua dengan program ini dibuktikan dengan banyaknya peserta pada studi banding dan tour tahun-tahun sebelumnya. Beberapa tempat tujuan wisata yang pernah dikunjungi oleh SMP kartini 2 Batam antara lain : Bali, Jakarta, Jogjakarta, Jawa Tengah, Bandung, Bogor, Surabaya, Malaysia, Singapura dan tempat lainya.

Untuk program studi banding dan tour tahun ini direncanakan mengunjungi bagian utara pulau Sumatra, tepatnya daerah wisata di kota Medan. Ada banyak tempat wisata di kota Medan yang akan dikunjungi.

Beberapa diantaranya adalah Danau Toba yang merupakan danau terbesar di indonesia, Perapat, Kampung Ambarita, Air terjun Sipiso-piso, Simarajunjung, Berastagi yang terkenal dengan keindahan alamnya, Istana Maimun, Fruit Central market dan wisata kota di Medan.

Selain tour, kita juga akan mengunjungi dan melakukan studi banding di beberapa sekolah favorit di kota Medan.
Acara ini Insya Alloh akan dilaksanakan pada Tanggal 25 - 28 Januari 2009. So, buat kamu yang pengen ikutan segera daftar ke wali kelas masing-masing atau menghubungi langsung  
Pak Kukuh (0811 770 3575)

OSIS Galang Dana untuk Gempa Padang

Kamis, Oktober 15, 2009


Selamat Hari Raya Idul Fitri 1430 H

Senin, September 21, 2009

Cahaya mentari bulan Ramadhan perlahan menghilang di ufuk barat
Berganti gema Takbir dan Takhmid menyambut Hari Kemenangan
Tetesan air mata haru mengiringi kepergian Sang Penghulu bulan

Selamat jalan bulan penuh Barokah
Selamat jalan bulan penuh Ampunan

Ya Allah Ya Rabb...
Dengan kemurahanMU kami kembali ke fitrah
Putih bersih suci bak sinar MalaikatMU
Ya Allah Ya Rabb...

Ijinkanlah kami untuk bertemu kembali dengan bulan seribu bulan
Agar kami merasakan kembali limpahan Rahmat dan Rahim MU

ALLAHUAKBAR. ...ALLAHUAKBAR. ...ALLAHUAKBAR
LAILAHAILLALLAH HUALLAH HUAKBAR
ALLAHUAKBAR WALILLAHILHAMD


Dengan segala kerendahan dan keikhlasan hati,

Segenap CIVITAS AKADEMIKA SMP KARTINI 2 BATAM Mengucapkan:


"Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1430 H"

Taqaballahu Minna Wa Minkum Taqobal Yaa Kariim…
Kullu ‘ Amin Wa Antum Fi Khoir…
Minal Aidzin Wal Faidzin
Mohon maaf lahir dan batin atas segala kekhilafan yang pernah diperbuat selama ini"

Semoga kita termasuk orang-orang yang beruntung dgn mendapatkan rahmatNya,
pengampunan dari segala dosa, dan dimasukkan kedalam golongan orang-orang yang pandai ber-Syukur, Ikhlas dan Tulus dalam beribadah serta kembali ke Fitrah.
Semoga segala amal ibadah kita selama bulan Ramadhan ini diterima dan mendapatkan pahala dari Allah SWT.
Amien Yaa Robbal'alamien

Tim LCC SMP Kartini 2 Juara 1

Kamis, September 17, 2009


Pada hari Rabu 2 September 2009 tim LCC (Lomba Cerdas Cermat) dari SMP Kartini 2 Batam mengikuti LCC di Batam TV dan disiarkan langsung dari studio Batam TV. Tim LCC SMP Kartini 2 Batam menerjunkan 3 personil : Jevica (Kelas 7), Merry (Kelas 9) dan Dwiki Agung Adhadi (Kelas 9). Sebagai juru bicara tim ini adalah Jevica.
Dalam LCC ini tim SMP Kartini 2 tampil bersama tim dari SMP N 28 Batam dan SMP Baptis Batam..
Sejak babak pertama, tim dari SMP kartini 2 sudah memimpin dalam pengumpulan nilai. Posisi ini bertahan sampai babak akhir dengan nilai terakhir seribu lebih...sehingga SMP Kartini 2 dinobatkan sebagai juara 1 dalam LCC edisi ini, untuk selanjutnya berhak menuju kebabak semifinal..
Semoga prestasi ini dapat dipertahankan dan ditingkatkan. Bravo